SEHATKAN JIWAMU DENGAN MAHABBATULLAH

Authors

Dadang Ahmad Fajar
Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung

Synopsis

Selesainya karya tulis ini, tidak berarti pembahasan mengenai konsep mahabbatullah sebagai sarana penyehatan jiwa. melainkan masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan, menuju keparipurnaan. Konsep mahabbatullah merupakan gagasan besar dari seorang sufi yang menginspirasi berbagai kelompok sufi lainnya. Ide ini dikembangkan serta dijadikan sebagai bahan rujukan inovasi psikoterapi Islam. Sebab di dalamnya memasukan aspek terapi religius sebagai bentuk kepedulian tulisan ini terhadap dakwah al-Islamiyah berbnasis tasawuf dalam bingkai psikoterapi Islam. Semoga saja tulisan yang ada dipangkuan pembaca, menginspirasi pemikiran untuk memberikan koreksi, kritik serta saran, untuk kepentingan penyempurnaan. Terlebih lagi saat memaparkan berbagai teori tentang tasawuf, penulis sangat menyadari banyaknya kekurangan. Sehingga tulisan ini mungkin masih dipandang terlalu dini untuk didistribusikan.

Akan tetapi karena berbagai kepentingan dan dirasakan masih terdapat manfaat, maka penulis memberanikan diri untuk menyebarkannya, sebagai bentuk kepedulian melalui gerakan dakwah berbasis psikoterapi Islam.

Akhirnya, penulis mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kelancaran penulisan tulisan ini. Semoga Allah ‘Azza wa Jalla selalu memberikan Taufiq dan HidayahNya kepada kita semua. Amin.

Published

November 20, 2024

Categories